DUNIABERITA SOSMED - Ketidakjelasan masa depan bersama Persija Jakarta, Teco sendiri mengaku sudah mendapat tawaran melatih sejumlah klub, bahkan dari Thailand.
Pelatih asal Brasil itu telah sukses mengantarjan Macan Kemaoran menjadi juara Liga 1 2018. Sayang, dia belum juga mendapatkan perpanjangan kontrak dari manajemen Persija,
Kontrak Teco bersama Persija berakhir selepas kompetisi Liga 1 2018 usai.
Seusai konvoi perayaan juara Persija di Jakarta, Sabtu (15/12/2018), Teco mengungkap masa depan kariernya.
“Kita harus lihat nanti bagaimana situasinya,” kata Teco dilansir BolaSport.com dari Tribun Jakarta.
Di tengah ketidakpastian nasibnya bersama Persija, Teco mengaku mendapat sejumlah tawaran. Bahkan, tawaran tersebut ada yang berasal dari luar Indonesia.
“Soal tawaran pasti ada. Tapi kita tunggu dari Persija dulu. Ada beberapa tim yang menawar, dari Thailand juga ada,” ucapnya.
Nama Stefano Cugurra naik daun setelah mengantarkan Persija menjuarai kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia.
Eks pelatih fisik Persebaya Surabaya itu menjadi juara di musim kedua membesut Persija.
Karena prestasi gemilang itu, Teco masuk sebagai kandidat pelatih baru timnas Indonesia.
Bersama Jacksen F Tiago dan Robert Rene Alberts, Teco disebut menjadi calon kuat juru taktik skuad Garuda menggantikan Bima Sakti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar